Minggu, 05 Desember 2021

Pantun Adat Istiadat

PANTUN ADAT

Pucuk nangka daunnya lebat

Usah ditetak dahannya patah

Berumpun pusaka dari adat

Daerah berluak alam beraja


Dibuat senang agar tak suntuk

Dibuat janji harus dipegang

Adat pinang pulang ke tampuk

Adat sirih pulang ke gagang


Lebat daunnya si bunga tanjung

Tumbuh serata bunga cempaka

Adat dijaga pusaka dijunjung

Baru terpelihara adat pusaka


Tanam kelapa di kebun Rengkum

Belum dipagar sudah berbuah

Adat bermula dengan hukum

Hukum bersandar kitabullah


Berbuah lebat pohon mempelam

Rasanya manis dimakan sedap

Bersebearlah adat seluruh alam

Adat pusaka pedoman kitab


Bukan lebah sebarang lebah

Lebah bersarang di kaki buluh

Bukan sembah sebarang sembah

Sembah bersarang jari sepuluh

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Beri Komentar

Postingan Terbaru

Sudah 1123 Menuju 1124

CATATAN Kamis (28/11/2024) ini adalah tulisan ke-1124 --wow-- dalam daftar tulisan yang ada di blog saya, 'maribelajar' ini. Beberap...